Ciamis//Jabar.SibaNews.com, -Genjot pembangunan infrastruktur Pemerintah desa ( Pemdes ).
Desa Sukahurip Kecamatan Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis,kembali realisasikan dana bantuan provinsi ( Banprov ) Tahun 2023 untuk meningkatkan jalan berupa pengaspalan.
Kepala Desa Sukahurip Abdul Hadi mengatakan saat dikomfirmasi media Siba News .Pemerintah Sukahurip sedang melaksanakan pembangunan pengaspalan dusun Gadog dan dusun Cidangiang yang dinilai dari dana banprov tahun 2023.
Alhamdulillah kami bisa melanjutkan pengaspalan ke arah dusun Gadog dan dusun Cidangiang dengan anggaran sebesar Rp.600.000.000 (enam ratua juta rupiah) .
Kata Abdul Hadi kepada media Siba News.
Abdul Hadi menuturkan pengaspalan jalan panjang volume 1.900 meter dan lebar 2,5 meter.
Dilaksanakan oleh Tim Pelaksana kegiatan ( TPK ) dan peran serta kelembagaan desa juga masyarakat.
Antusias masyarakat dalam menyambut pembangunan tersebut sangat baik.
Terbukti dengan adanya partisipasi sehingga penhaspalan dapat berjalan lancar.Tuturnya.
Kami harap dengan adanya pembangunan jalan ini masyarakat dapat menjaga dan merawat ,mengingatkan jalan tersebut.
Satu satunya akses utama warga dalam menjalanakan berbagai aktivitasnya.
Mudah mudahan dengan jalan bagus bisa meningkatkan perekonomian masyarakat dan terwujudnya kemandirian serta kemajuan pembangunan desa Sukahurip.
Oding.