Banyuasin.Sibanews.com, – Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin H. Hani Syopiar Rustam didampingi Asisten 1 Izro Maita, Dandim 0430/Banyuasin Letkol Inf Roni Sugiarto dan Kepala Dinas Kominfo-SP Salni Pajar Banyuasin memberikan arahan dalam Pertemuan Antara Koordinator Dan Pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) yang ada di Kabupaten Banyuasin yang dilaksanakan di Guest House Rumah Dinas Bupati Banyuasin, Kamis (11/1).
Dalam arahannya Pj Bupati Hani mengatakan Data kemiskinan di Kabupaten Banyuasin terus mengalami Penurunan
“Berdasarkan Data BPS Kabupaten Banyuasin untuk tiga tahun Terakhir Tahun 2021 sebesar 10,17 % (Jiwa),Tahun 2022 sebesar 10.00% (88.550 Jiwa), Alhamdulillah Tahun 2023 turun lagi sebesar 9,58 % (85.880 Jiwa)”, Bebernya.
Hani mengungkapkan suksesnya penurunan angka kemiskinan di suatu daerah tidak terlepas dari peran pendamping PKH dalam mengumpulkan, memproses, menginput data dan mempublikasikannya.