Banyuasin.Sibanews.com, – Dalam upaya menstabilkan laju inflasi dan mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif, Pj Bupati Banyuasin H. Hani Syopir Rustam kembali menggelar operasi pasar murah yang digencarkan sejak 5 (lima) bulan belakangan disetiap Kecamatan dinilai berhasil turut menekan laju inflasi di Bumi Sedulang Setudung.
Sesuai intruksi Presiden Joko Widodo, Pj Bupati H. Hani Syopiar Rustam akan terus menggelar pasar murah di Tahun 2024. Operasi pasar telah dilakukan selama Tahun 2023 selama 12 kali dan ditahun 2024 baru dilaksanakan 2 kali dan akan terus dilakukan, Dalam rangkaian operasi pasar murah dari Dinas Koperasi dan Perdagangan pihaknya menyediakan beras sebanyak 4 ton dijual dengan harga 53 ribu melalui kupon operasi pasar murah digelar di Pusat Kuliner Pangkalan Balai, Senin 8 Januari 2023.
Untuk memastikan pelaksanaan operasi pasar murah berjalan lancar, Pj Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam langsung meninjau operasi pasar murah dalam rangka menjalankan arahan dari Pemerintah pusat Jokowi untuk menekan laju inflasi, menurunkan kemiskinan ekstrim, dan stunting yang paling penting bertujuan membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok secara intens sejak bulan September hingga hari ini ada masa integritas membuahkan hasil. Operasi pasar murah secara Nasional menurun drastis di Indonesia artinya masih terkendali.