Kepala Sekolah SMPN 2 Sekayu : Berikan Hak Jawab dan Ralat Berita Sebenarnya

MUBA, SUMSEL.SibaNews.com, – Dengan beredarnya berita yang tertanggal,05/06 tentang Dugaan Pengelapan biaya seragam sekolah di SMPN 2 Sekayu,Kami awak media langsung mengkomfirmasikan masalah ini dengan pihak sekolah,dan bertemu /diterima langsung oleh kepala sekolah didampingi wakil kepala sekolah serta pengurus koperasi sekolah,Selasa,06/06/2023.

Saat dikonfirmasi kepala sekolah Hj.Marwiyah M,Pd mengatakan bahwa masalah pengadaan seragam sekolah ini sebenarnya cuma masalah kesalahan komunikasi antara kami pihak sekolah dengan wali murid ,juga rekan media saja,karena dari empat (4) tinggal baju batik yang belum sempat kami bagikan,semua ini karena keterlambatan dari penjahit, Alhamdulillah sekarangi baju batiknya sudah dua(2) hari ini datang ke kita pihak sekolah,Ungkapnya.

Sementara itu Siti Wardah selaku bendahara Koperasi Sekolah SMPN 2 Sekayu mengungkapkan kemarin saat awak media datang konfirmasi saya kebetulan lagi di luar,karena suatu pekerjaan.

Kalau mereka waktu itu ketemu saya pasti kesalah pahaman ini tidak mesti terjadi antara kami pihak sekolah dengan rekan wartawan.

Tapi sekarang ini kita sudah jelaskan duduk permasalahan yang sebenarnya kepada rekan wartawan secara rinci dan detail.

Lanjutnya kami minta maaf atas kejadian ini baik kepada masyarakat umum,wali murid dan rekan wartawan,Pungkasnya.

Dari hasil Konfirmasi Langsung antara kami wartawan dengan pihak sekolah memang disini telah terjadi kesalahan pahaman seragam itu ada lengkap dan memang tidak ada penyimpangan berdasarkan bukti nota dan disini jelas tidak ada paksaan untuk siswa membeli,kalau sudah ada bekas dari kakak kelas siswa boleh tidak membeli / memesan di pihak sekolah.(red)

Share Medsos

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Sorry, you can't copy this post